Jumat, 14 Oktober. Suara musik berdentum sejak pagi hingga siang hari. Ratusan siswa berdiri di depan panggung yang berdiri megah di sisi selatan lapangan utama, menikmati aneka hiburan yang disuguhkan. Sebagian duduk-duduk di pinggir lapangan, sebagian lagi duduk berbaur di bawah tenda bersama guru dan karyawan.
Sementara pengisi acara dari berbagai kegiatan ekstrakurikuler unjuk kebolehan di atas panggung seperti band, solo vocal, paduan suara, tari tunggal., DJ music. Sebagiannya lagi tampil total di bawah depan panggung, seperti tari topeng hitam, atraksi beladiri, parade paskibra.
Bahkan guru native Bahasa Jepang, Umeda Masako pun tak mau ketinggalan menyumbangkan lagunya.
Saat band guru melantunkan lagu-lagunya, para siswa kontan memenuhi sekitar panggung. Mereka bernyanyi bersama, berjoget, dan memberi apalus untuk para gurunya yang tampil dengan dress code merah itu.
Kemeriahan suasana bertambah manakala DJ Hilda (XI MIPA 3) memainkan musiknya. Irama musik yang menghentak bumi Smantisa, membuat para siswa kompak berjingkrak-jingrak si depan panggung.
Tampak 9 tenda kerucut berwarna dominan merah berjajar membentuk formasi huruf “U” di sisi lapangan. Semuanya merupakan stand untuk menjajakan berbagai produk olahan PT Wingsfood. Beberapa guru dan siswa tampak mengerubungi stand-stand itu untuk membeli produk atau sekadar menukarkan voucher gratis.
Ya, hari itu SMA 3 Salatiga menyelenggarakan Parade Ekstrakurikuler bertajuk “Kejutan Ekskul Show SMAN 3 Salatiga.” Parade ekskul yang disiarkan secara streaming ini disponsori oleh Wingsfood yang terkenal dengan produk olahannya Mie Sedaap. Sponsorship kegiatan parade seni di SMA 3 ini yang sudah menjalin kerja sama dengan Radio Zenitf FM Salatiga ini sebenarnya juga untuk mengenalkan varian baru produk mie Sedaap, yaitu Korean Cheesse Buldak Spiecy Chicken.
Branch Manager PT Wingsfood Nogroho Kurniantoro dalam sambutannya menyatakan rasa terima kasihnya kepada SMA 3 yang telah menyediakan diri bagi pihaknya untuk mengenalkan produk-produknya.
Ditanya alasannya memilih SMA 3, Nugroho Kurniantoro yang didampingi Kepala SMA Negeri 3 Salatiga Drs. Suyitno, M.Pd. dan Waka Kesiswaan Agus Nugroho, S.Pd. mengaku bahwa pihaknya sudah melakukan penjajagan ke beberapa sekolah.
“Tapi kami melihat memang di SMA 3 ini yang paling memungkinkan, tampatnya luas dan muridnya banyak,” katanya.
Dikatakan lebih lanjut bahwa kegiatan yang dilaksanakan di sekolah-sekolah seluruh Indonesia ini untuk mengenalkan bahwa Wingsfood mempunyai banyak produk, mulai sabun, makanan, dan minuman, bahkan bahan bangunan seperti keramik juga sudah diproduknya.
Dengan diselenggarakan di sekolah-sekolah, kata Nugroho, diharapkan ada siswa yang tertarik untuk bekerja di Wingsfood atau paling tidak mengadakan praktik kerja lapangan. Pihaknya pun, aku Nugroho, membuka kesempatan bagi masyarakat yang akan mengadakan suatu kegiatan dan mendapat sponsorship dari Wingsfood dapat menghubungi pihaknya yang membuka kantor perwakilan di Noborejo.
Launching Ikasmantisa
Selain diselingi icebreaking berupa kius pertanyaan dan pembagian doorprize, acara Parade Ekskul yang dihadiri beberapa alumni ini sekaligus digunakan untuk melaunching wadah ikatan para alumni SMA Negeri 3 Salatiga yang dilaunching oleh Drs. Suyitno.
Wadah ikatan ini bernama Ikasmantisa yang diketuai oleh Mansuri (lulus 1994) yang saat ini menjadi Ketua DPRD Kabupaten Semarang. Dalam kerjanya, kata Drs. Suyitno, ketua alumni akan dibantu oleh sekretaris, bendahara dan beberapa ketua bidang.
0 Komentar